Monday, June 28, 2010

Jika “waktu” itu telah tiba

Kepergian Dito [anak adikku yg sudah aku anggap anak sendiri] ke pangkuan Illahi aku pikir adalah ujian terakhir yg mesti dihadapi oleh keluarga besarku pada tahun ini...........ternyata Allah masih teramat sayang dengan kami hingga DIA mengirimkan kembali ujian-ujian berikutnya pada tahun yang sama

Ya……..selang dua bulan kepergian Ditto, berturut-turut sanak family berpulang ke pangkuanNYA.......uwak (uwak adalah sebutan suku jawa barat untuk kakak dari orang tua) meninggalkan kami untuk selamanya........uwak adalah sosok tetua terakhir dari pihak Bapak.

Bapakku hanya tinggal dua bersaudara dengan uwak jadi tidaklah heran jika kami para keponakannya menghormati dan memperlakukannya seperti bapak kami sendiri. Hampir di setiap hari raya Idul fitri kami sekeluarga besar [anak, cucu, menantu, ipar] selalu menyempatkan diri untuk datang bersilahturahmi kerumahnya di Sukabumi.

Kenangan tentang sosok laki2 tua bantet yang lucu dan masih merasa selalu muda di usianya yang hampir memasuki kepala 8 terkadang membuat aku merasa betapa cepatnya waktu berputar.....

Satu hari kemudian adalah kepergian kakak iparku (suami dari kakakku yg nomor 2) untuk menghadap sang pencipta. Kepergiannya yg tiba2 karena serangan jantung cukup mengejutkan kami semua........

Airmata sedih kakak kandung dan para keponakanku atas kepergian ayahnya, menyadarkan aku bahwa jika “waktu” itu telah datang maka tidak ada satu tanganpun yang bisa mencegahnya. Manusia hanya harus mencoba ikhlas atas garis yang telah ditentukan, pasrah dengan keyakinan bahwa ketetapan Allah adalah yang terindah dari segalanya………….


Sesungguhnya kita semua milik Allah,
dan kepadaNYA lah kita kembali

                *****

Ya Allah.............
Ampunilah dosanya
Limpahkan rahmat kepadanya
Hapuskanlah kesalahannya
Maafkanlah segala kekeliruannya
dan
Keluarga yang ditinggalkan
Agar dikuatkan iman islamnya
Amin ya Allah






No comments:

Post a Comment